Rabu, 10 November 2010
Monitor Kekuatan Deltras Lewat Koran
17.56 |
Diposting oleh
Persiba Balikpapan | Balikpapan Suporter Fanatik |
Edit Entri
BALISTIKCYBER'S - Sejumlah pemain Persiba masih penasaran terhadap kekuatan Deltras Sidoarjo yang akan menjamu tim Persiba di Stadion Delta Sidoarjo Sabtu (13/11) nanti. Mereka mengaku, penasaran terhadap prilaku pemain-pemain Deltras sehingga pertandingannya dihentikan wasit karena jumlah pemain PSM Makassar hanya tersisa 6 orang.
“Kami tidak mau prilaku pemain Deltras ini dilakukan kepada pemain Persiba dengan bermain kasar,”kata striker Eki Nurhakim kepada Balikpapan Pos di Hotel Sahid Surabaya, kemarin.
Untuk itu, kata Eki, dirinya bersama rekan-rekannya memonitor terus kekuatan Persiba, walaupun hanya lewat harian atau koran. “Setidaknya dengan membaca Koran, kami bisa mengantisipasi tekanan yang akan dilakukan Deltras serta siapa saja pemain yang akan diwaspadai,” ujar Eki.
Hal yang sama diungkapan mantan pemain Deltras, Dwi Joko. Ia menilai Deltras pada ISL 2010/2011 ini agak berbeda dengan Deltras di tahun-tahun sebelumnya.
“Faktor non teknisnya sangat kuat. Jadi kami harus monitor terus kekuatan Deltras, jangan sampai kami dikerjain,” tutur Joko.
Selain kekuatan Deltras, dirinya juga bisa memonitor kekuatan tim lain yang berkompetisi di ISL, khususnya tim-tim dari Jawa Timur seperti Arema Malang, Persema Malang, Persela Lamongan, serta Persibo Bojonegoro.
“Pokoknya dengan membaca koran pengetahuan kami tentang tim lawan semakin bertambah, sehingga bisa kami antisipasi di saat pertandingan sesungguhnya. Ya, pemain yang sering bermain kasar, tentunya kami harus waspadai,”katanya.
Para pemain yang sering mengikuti perkembangan tim-tim lawan lewat koran diantaranya Dwi Joko, Eki Nurhakim, M.Bahtiar, I Made Wirawan, Doni Siregar, Eka Santika, Muhamadan, serta Rusdiansyah. Sedangkan pemain asing hanya Robertino Pugliara yang sering terlihat membaca pemberitaan tentang ISL.(vie)
Artikel Terkait
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar